Pada dasarnya saya suka dengan cakenya Rafael dan Ivan Lie, jadi saya akan merujuk ke kedua cake itu ya.
Saya buat poin2 saja, biar lebih enak dibaca :
– Rasa cake : cheesy
– Bentuk cake : kotak seperti punya Rafael
– Ada angka 2 bermata seperti angka 3 punya Ivan Lie
– Ikan biru besar diganti dengan ikan lumba2 (kalau bisa ya mbak, kalau tdk bisa tdk apa2, bgmn bagusnya saja)
– Ada kuda laut & bintang laut seperti punya Ivan Lie, di salah satu sisi tegak cake
– Ada kepiting
– Ada kura2, Nemo, ikan lain, karang2, dll (Mbak Niken lbh ahli lah)
– Warna : biru muda
– Kalau di punya Rafael, sisi2nya diisi dengan rumput laut biru, di punya saya mungkin bisa agak dijarangkan karena ada kuda laut, bintang laut dan ikan2. – ditambah figurine pingguin juga
– budget saya untuk kue Rp. 200.000,-
– nama anak saya Sekar, tolong huruf2nya jangan tinggi seperti Rafael, kalau bisa sticknya sesedikit mungkin terlihatnya.
– umurnya 2 tahun, jangan lupa mata di angka 2 nya ya Mbak, seperti mata di angka 3 nya Ivan Lie.


